Cara menghapus riwayat penelusuran dan juga daftar video yang di tonton yang tersimpan di histori aplikasi Youtube melalui pengaturan pada handphone.
Sebagai platform berbagi video terpopuler, berbagai macam jenis video terdapat pada platform yang satu ini, beragam jenis video ada pada Youtube, mulai dari hiburan, olah raga, musik, film hingga edukasi serta masih banyak lagi, yang berasal dari berbagai penjuru dunia termuat di platform berbagi video itu.
Bagi anda yang sering menonton video di Youtube, perlu anda ketahui bahwa ketika anda menonton sebuah video di Youtube. baik melalui Pc, ataupun Apliasi dan juga melalui browser, maka data video yang pernah ditonton akan tersimpan di histori atau riwayat pada aplikasi maupun browser yang anda gunakan.
Pada update terbaru Youtube, Histori video yang ditonton dan pencarian tersebut masih dapat dilihat di folder histori atau dilihat melalui kotak pencarian,jika tidak dihapus.
Dengan fitur ini semua kegiatan penggunanya dapat terekam dan disimpan sebagai histori atau riwayat, yang akan memudahkan kita untuk melihat kembali sesuatu yang pernah ditonton, jika kita lupa.
Sebenarnya ini bukan sesuatu hal yang buruk, karena seperti pada browser yang kita gunakan sehari hari, pada Youtube itu sendiri juga menggunakan fitur cache yang merupakan sebuah file yang dibuat untuk menyimpan data sementara.
Namun disisi lain, bagi yang menginginkan privasi hal ini tentu tidak di inginkan jika riwayat menonton dan penelusurannya tersimpan pada aplikasi maupun browser
Seluruh video yang pernah kita tonton akan tersimpan di histori, dan dapat dilihat kembali, untuk melihatnya kembali anda dapat membukanya pada menu
Koleksi yang ada pada bagian bawah, selanjutnya masuk pada
Histori.
Bagi anda yang ingin menghapus riwayat tontonan video dapat dilakukan dengan beberapa cara, yakni dengan cara menghapus satu persatu dan juga dengan menghapusnya sekaligus.
Untuk menghapus satu persatu dapat melalui menu histori, dengan mengklik menu yang ada pada bagian kanan video (tanda titik tiga), selanjutnya pilih
Hapus dari Histori tontonan.
Bagi anda yang ingin menghapus sekaligus seluruh histori atau riwayat penelusuran dan juga video yang di tonton di Youtube, dapat mengikuti cara dibawah ini.
1. Buka aplikasi Youtube dan masuk ke Akun Anda.
2. Masuk pasa
Setelan.
3. Selanjutnya masuk pada
Histori & Privacy. untuk menghapus riwayat tontonan dan penelusuran.
Pada halaman ini terdapat fasilitas untuk menghapus histori tontonan dan juga histori penelusuran secara sekaligus, hapus dengan cara klik pada riwayat yang ingin dihapus dan akan tampil pop up konfirmasi untuk menghapus histori tontonan maupun penelusuran pada Youtube.
Seluruh Riwayat penelusuran maupun riwayat video yang sudah anda tonton akan dihapus dari aplikasi Youtube dan juga akan terhapus diseluruh perangkat yang login dengan akun anda.