Bagaimanakah cara menghapus daftar mutasi, riwayat transfer pada aplikasi BCA mobile dan
juga cara menghapus nomor rekening serta nomor virtual account (VA) yang
tersimpan pada aplikasi?.
Seperti aplikasi serupa lainnya, pada apliksi BCA mobile juga terdapat beberapa
fitur yang memudahkan penggunanya, diantaranya daftar riwayat transfer atau
pesan tentang transaksi yang dilakukan, yang disimpan untuk memudahkan
penggunanya dalam melakukan pengecekan ulang ataupun sebagai arsip transaksi.
Namun dengan beberapa alasan, yang salah satunya karena sudah memenuhi kotak
pesan pada aplikasi dan sudah tidak dibutuhkan lagi, maka pengguna ingin
menghapusnya agar terlihat rapi.
Selain itu juga terdapat fitur yang dapat menyimpan nomor rekening tujuan
transfer, yang mana fitur ini sangat berguna bagi penggunanya, sebab nomor
rekening transfer akan tersimpan pada daftar tujuan transfer.
Hal ini berfungsi agar kita tidak perlu lagi untuk memasukkan nomor rekening
tujuan ketika ingin melakukan transfer berikutnya pada nomor rekening yang sama,
namun cukup dengan memilih rekening tujuan yang ada pada daftar rekening tujuan
yang sudah tersimpan.
Namun pada beberapa kasus, ada juga pengguna yang tidak teliti dan tidak
berhati-hati dalam memilih no rekening tujuan yang terdaftar, sehingga berakibat salah
melakukan transfer.
Hal ini biasanya disebabkan karena adanya kemiripan atau kesamaan nama yang ada,
namun berbeda pada nomor rekening tujuan, oleh sebab itu, kita selalu dianjurkan
untuk lebih teliti dan lebih memperhatikan kesamaan antara nama dan nomor
rekening tujuan.
Salah satu langkah yang diambil untuk mengatasi masalah ini biasanya dengan
menghapus nomor rekening yang tersimpan di daftar tujuan, sehingga resiko
kesalahan dapat diminimalisir, dan juga untuk menghapus nomor nomor rekening
yang sudah tidak diperlukan lagi.
Bagi anda pengguna BCA mobile yang ingin menghapus daftar nomor rekening tujuan
maupun nomor virtual account dan riwayat transfer pada aplikasi BCA mobile,
dapat mengikuti caranya dibawah ini.
Cara Hapus Daftar Nomor Rekening di BCA Mobile
- Login ke aplikasi BCA mobile.
- Masuk ke menu m-Admin.
- Pada tab Hapus Daftar, pilih daftar rekening yang akan di hapus.
-
Pilih nomor rekening yang akan di hapus, klik untuk memberi centang.
- Klik Delete.
Untuk lebih jelasnya anda dapat melihat pada tampilan gambar dibawah ini:
Pada beranda BCA mobile, masuk pada menu
m-Admin, selanjutnya pada tab Hapus
Daftar, pilih daftar rekening yang akan dihapus, disini terdapat nomor rekening
Transfer Antar Rekening, Transfer Antar Bank dan juga transfer ke nomor Virtual
Account dan Sakuku.
Klik pada lingkaran yang terdapat disamping kanan nama dan nomor rekening yang
akan dihapus untuk memberi
tanda centang, jika telah selesai, klik
Delete.
Akan tampil pop-up konfirmasi, jangan lupa teliti dengan benar, jika sudah
benar-benar yakin klik
OK, dan terakhir masukkan
PIN.
Nomor rekening yang dihapus akan hilang dari daftar nomor rekening tujuan, dan
jika anda ingin melakukan transfer ke nomor rekening tersebut, makan anda harus
memasukkan lagi nomor rekening tersebut.
Cara Hapus Riwayat Transfer di BCA Mobile
- Login ke aplikasi BCA mobile.
- Masuk ke menu m-Transfer.
- Masuk ke Inbox.
- Klik Edit.
- Pilih pesan yang ingin di hapus.
- Klik Delete.
Untuk lebih jelasnya anda dapat melihat pada tampilan gambar dibawah ini:
Pada halaman beranda BCA mobile masuk pada menu
m-Transfer, selanjutnya masuk
pada
Inbox.
Pada daftar pesan masuk klik
Edit, selanjutnya pilih pesan yang akan dihapus,
anda dapat memilih beberapa pesan sekaligus, jika telah selesai klik
Delete. akan
tampil halaman pop-up konfirmasi, jangan lupa teliti dengan benar, jika sudah benar-benar
yakin klik
OK. Pesan akan terhapus dari daftar riwayat transfer.
Sekali lagi, sebaiknya diperhatikan dengan teliti, jika ingin menghapus riwayat
transfer, pastikan dengan benar jika riwayat transfer atau data tersebut sudah
tidak dibutuhkan lagi, lakukan screenshot untuk backup sebelum dihapus, sehingga anda masih memiliki arsip jika sewaktu - waktu data itu diperlukan.
Perhatian : Menu yang ada pada Aplikasi bisa saja mengalami perubahan, sesuai dengan kebijakan Bank terkait.