Cara membuat agar hasil foto kamera handphone benar-benar lurus dan pas dengan objek dengan fitur pelurus otomatis, sehingga menghasilkan foto yang lurus baik secara vertikal maupun horisontal.
Ketika kita melakukan pemotretan melalui kamera handphone, terkadang hasil yang di dapatkan tidak sesuai dengan keinginan, sehingga membuat kita harus mengedit lagi foto tersebut, bukan karena kualitas gambarnya yang jelek atau kabur namun karena posisi gambarnya yang tidak pas atau tidak lurus.
Memang dalam mengambil gambar dengan menggunakan kamera handphone, untuk memastikan posisi kamera sudah pas baik secara vertikal maupun horisontal agak sedikit sulit.
Karena posisi handphone yang kita pegang posisinya tidak tetap, atau bergerak, maka inilah yang menyebabkan hasil dari foto tersebut tidak simetris baik pada posisi vertikal maupun horisontal.
Hal ini memang bukan sesuatu yang penting bagi penikmat fotogenic, yang pada umumnya mengambil foto atau gambar dengan melihat sudut pandang yang pas, sehingga dapat menghasilkan sesuatu yang lebih menarik.
Namun bagi yang ingin menghasilkan foto yang benar- benar lurus baik secara vertikal maupun horisontal, misalnya seperti ketika ingin mengambil foto untuk kebutuhan pas foto melalui handphone, maka hal ini dapat dilakukan.
Jika ingin agar hasil foto yang kita dapatkan benar benar pas dan tidak miring ke kiri atau ke kanan maka fitur pelurus otomatis ini dapat kita gunakan untuk menjaga agar kamera dapat secara otomatis mengambil gambar pada posisi yang pas baik vertikal maupun horisontal.
Pelurus otomatis merupakan fitur yang disediakan pada kamera handphone, yang berfungsi untuk menjaga posisi kamera agar tetap sejajar dengan objek disaat melakukan pengambilan gambar atau pemotretan.
Ketika kita akan melakukan pemotretan dan ingin agar hasil foto yang kita dapatkan benar benar pas dan tidak miring ke kiri atau ke kanan maka fitur ini dapat kita gunakan untuk menjaga agar kamera dapat secara otomatis mengambil gambar pada posisi yang pas baik vertikal maupun horisontal, meskipun posisi kamera tidak stabil.
Hal ini dapat dilakukan melalui pengaturan handphone dengan sangat mudah, untuk demo kali ini akan kita gunakan kamera handphone Xiaomi, dan untuk merk handphone lainnya yang sudah memiliki fitur ini dapat menyesuaikan, karena caranya tidak jauh berbeda.
Untuk mengaktifkan fitur pelurus otomatis, langkah pertama. Buka kamera handphone, Selanjutnya masuk pada
Mode dan aktifkan
Pelurus.
Jika pelurus ini di aktifkan, maka kamera akan otomatis meluruskan pengambilan gambar yang disesuaikan dengan objek, sehingga walaupun posisi handphone dalam keadaan miring maka otomatis akan mengambil gambar dalam keadaan lurus.
Demikian cara untuk membuat agar hasil foto melalui kamera handphone dapat benar-benar lurus dan pas dengan objek melalui fitur pelurus otomatis, yang sangat berguna dalam pengambilan foto yang menuntut untuk hasil yang lurus secara vertikal maupun horisontal.