Cara Download File Aplikasi di Play Store dari PC, Laptop - Kembali pada postingan kali ini admin akan menjawab sebuah pertanyaan, tentang bagaimana cara mendapatkan file mentah atau file aplikasi dengan format APK yang terdapat di Google play store.
Bagi anda pengguna Android, mungkin sudah tidak asing lagi dengan play store, karena aplikasi yang satu ini merupakan kebutuhan pokok dari sebuah handphone android, tanpa play store pengguna handphone android mungkin tidak bisa berbuat banyak.
Kita tahu bersama play store menyediakan berbagai macam aplikasi yang dibutuhkan oleh handphone android seperti game, videochat, radio dan tv streaming, aplikasi chatting ataupun buku, dan masih banyak lagi. semua ini disediakan secara gratis serta ada pula yang berbayar.
Jika kita mendownload aplikasi yang ada pada play store otomatis aplikasi tersebut langsung terinstal di handphone kita, jadi sebenarnya kita bukan mendownload akan tetapi menginstal aplikasi tersebut, jadi kita tidak akan mendapatkan file mentahnya yang biasa berformat APK.
Maka oleh sebab itu pada banyak kasus, ketika ada teman atau orang lain yang ingin memasang aplikasi pada handphonenya dan meminta kita untuk mengirimkan file Apk-nya, maka kita tidak dapat membagikan aplikasi yang ada pada handphone kita.
Hal ini disebabkan karena filenya tidak ada. dan untuk mendapatkan aplikasi tersebut harus kembali mengunjungi playstore dan menginstal aplikasinya langsung dari handphonenya.
Nah, bagaimanakah caranya untuk mendapatkan file aplikasi tersebut ?
Untuk mendapatkan file mentahan dari sebuah aplikasi di playstore, anda dapat langsung menggunakan handphone anda, namun pada postingan kali ini kita akan menggunakan perangkat komputer atau laptop, caranya sangat mudah dan tidak perlu keahlian khusus, yang penting anda bisa baca tulis.
1. Buka situs ini
apps.evozi.com.
2. Klik pada
Apk downloader. Selanjutnya
Visit Play Store untuk menuju ke situs Playstore.
3. Akan terbuka tab baru yaitu situs google play store, cari aplikasi yang akan anda download, klik aplikasi tersebut.
4. Setelah aplikasinya terbuka, copy alamat URL aplikasi tersebut.
5. Paste URL aplikasi yang sudah di copy tadi ke kolom
Package name or Google Play URL. yang ada di situs apps.evozi.com, selanjutnya klik
Generate download link.
6. Yang terakhir klik pada
Click Here to Download.
Sekarang anda sudah berhasil mendownload file aplikasi tersebut dan sudah bisa anda bagikan keteman anda melalui bluetooth dan di instal di handphonenya. Bagaimana mudah bukan?.